Rabu, 08 Januari 2014



LAPORAN PRAKTIKUMBUDIDAYA TANAMAN KAKAO
D
I
S
U
S
U
N

OLEH :
NAMA                                              NPM
DADAN RISWANDI                                   1004290126
                        TOTO PERTOWO                                       1004290117
KIKI INDAWATI                                        1004290
                        JENI ZAINUDIN PADLI                            1004290
ABDUL WAHID                                          1004290


Kelompok : 1X (Sembilan)
Jurusan : Agroekoteknologi

                                                                        





                                                                          



FAKULTAS PERTANIAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SUMATERA UTARA
MEDAN
2013


KATA PENGANTAR

Fuji syukur diucapkan kehadirat allah SWT yang telah melimpahkan karunia ilmu kepada penulis sehingga penulis dapat membuat laporan ini demi kepentingan penulis dan semua pihak yang membacanya.
Laporan ini dibuat sebagai sebuah sarana untuk menambah ilmu pengetahuan kepada penulis dan semua pihak mengenai Budidaya Tanaman Kakao. Penulis mengucapkan terima kasih, terutama kepada :
1.      Orang tua yang telah membesarkan dan mendidik penulis hingga penulis bisa seperti ini.
2.      Ibu Ir. Hj. Darmawati J.S.,M.Si. Selaku dosen mata kuliah budidaya tanaman kakao Fakultas Pertanian Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara.
3.      Ibu Ir. Hj. Sri Utami M.P. Selaku dosen mata kuliah budidaya tanaman kakao Fakultas Pertanian Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara.
4.      Abangda Muhammad Al Qhomari S.P. selaku asisten dosen mata kuliah budidaya tanaman kakao Fakultas Pertanian Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara.
5.      Para sahabat/kerabat yang telah membantu penulis dalam menyelesaikan laporan ini.
Penulis menyadari bahwa laporan ini masih banyak sekali terdapat kesalahan maupun kekurangan, maka penulis sangat menginginkan kritik maupun saran yang bersifat mendidik dan membangun demi kesempurnaan laporan tersebut.
Atas perhatian dan partisipasi dari semua pihak yang telah membantu menyelesaikan laporan ini, maka penulis ucapkan terima kasih.

Medan, Desember 2013

Penulis



DAFTAR ISI
Halaman
KATA PENGANTAR............................................................................................ i
DAFTAR ISI............................................................................................................ iii
PENDAHULUAN................................................................................................... 1
............. Latar Belakang............................................................................................ 1
............. Botani Kakao............................................................................................... 1
                        Biji............................................................................................          3
                        Buah.........................................................................................           3
                        Bunga.......................................................................................           3
SYARAT PERTUMBUHAN KAKAO................................................................ 4
............. Iklim............................................................................................................ 4
Suhu..................................................................................................            4
Tinggi tempat....................................................................................            4
Kemasaman tanah.............................................................................            4
PEDOMAN TEKNIS BUDIDAYA...................................................................... 5
............. Pembibitan................................................................................................... 5
............. Penyiapan Benih.......................................................................................... 5
............. Teknik Penyiapan Benih.............................................................................. 5
............. Pemeliharaan Pembibitan............................................................................. 6
PERBANYAKAN TANAMAN KAKAO............................................................ 8
............. Perkembangan vegetatif..................................................................... ........ 8
............. Perkembangbiakan Generatif............................................................. ........ 10
PENGOLAHAN MEDIA TANAM............................................................. ........ 15
............. Persiapan Lahan........................................................................................... 15
............. Pembukaan Lahan....................................................................................... 15
............. Pengapuran.................................................................................................. 15
TEKNIK PENANAMAN............................................................................. ........ 16
............. Penentuan Pola Tanam................................................................................ 16
............. Pembuatan Lubang Tanam.......................................................................... 16
............. Cara penanaman.......................................................................................... 17
PEMELIHARAAN TANAMAN................................................................. ........ 18
............. Penjarangan Dan Penyulaman..................................................................... 18
............. Sanitasi Lingkungan.................................................................................... 18
............. Pemangkasan............................................................................................... 18
............. Pemupukan.................................................................................................. 19
............. Penyiraman......................................................................................... ........ 20
............. Penyemprotan Pestisida..................................................................... ........ 20
............. Penyerbukan Buatan.......................................................................... ........ 20
............. Rehabilitasi Tanaman Dewasa............................................................ ........ 21
............. Panen Sering....................................................................................... ........ 21
............. Hama dan Penyakit............................................................................ ........ 21
PANEN............................................................................................................ ........ 23
............. Ciri dan Umur Panen.......................................................................... ........ 23
............. Cara Panen......................................................................................... ........ 23
............. Periode Panen..................................................................................... ........ 24
............. Prakiraan Panen.................................................................................. ........ 24
DAFTAR PUSTAKA............................................................................................. 25


                                                DAFTAR GAMBAR
No.Judul                                                                                                     Halaman
1.             Pohon Kakao yang Telah Berbuah.............................................. ........... 28
2.             Buah Theobroma cacao.............................................................. ...........      28
3.             Pohon Kakao............................................................................... ...........      28
4.             Buah Kakao Tumbuh dari Batang............................................... ...........      29
5.             Buah dari Tiga Hibrida Kakao yang Berbeda seri
......... "Djatiroenggo" (DR)................................................................... ...........      29


LAPORAN PRAKTIKUM BUDIDAYA TANAMAN KAKAO
Oleh
                        NAMA                                                NPM
DADAN RISWANDI                                   1004290126
                        TOTO PERTOWO                             1004290117
KIKI INDAWATI                             1004290
                        JENI ZAINUDIN PADLI                 1004290
ABDUL WAHID                               1004290


Kelompok : IX (Sembilan)
Jurusan: Agroekoteknologi
               
Jurnal Ini Dibuat Untuk Melengkapi Syarat  Dan kewajiban Dalam Praktikum
Mata kuliah Budidaya Tanaman Kakao Di Fakultas Peratanian
Universitas Muhammadiyah Suamatera Utara Medan


            Dikoreksi Oleh                                                    Dikoreksi Oleh



Muhammad Al Qhomari, S.P.                                 Ir. Hj. Sri Utami,M.P.
                  Asisten                                                                  Dosen
                                                                                                                       



Diketahui Oleh




Ir. Alridiwirsah, M.M.
Dekan



FAKULTAS PERTANIAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SUMATERA UTARA
MEDAN


PENDAHULUAN
Latar Belakang
Tanaman kakao (Theobroma cacao L.) merupakan salah satu tanaman perkebunan yang mempunyai nilai ekonomis untuk dikembangkan. Tanaman ini merupakan salah satu komoditas ekspor yang cukup potensial sebagai penghasil devisa negara. Kakao menduduki urutan ke 3 pada sub sektor perkebunan setelah kelapa sawit dan karet. Kakao juga memiliki pasar yang cukup stabil dan harga yang relatif mahal. Sehingga peningkatan kualitas hasil selalu dilakukan agar kakao tetap penting sebagai mata dagang non migas. Pada masa yang akan datang, komoditi biji kako diharapkan menduduki tempat yang sejajar dengan komoditi perkebunan lainnya, seperti kelapa sawit dan karet. Setidaknya perkebunan kakao dapat menyediakan lapangan kerja bagi penduduk di sentra produksi.
Usaha yang dapat dilakukan dalam peningkatan dan pengembangan tanaman kakao memerlukan bahan tanam dalam jumlah besar. Salah satu cara perbanyakan tanaman ini adalah dengan menerapkan teknik pembibitan yang efisien dengan menggunakan benih unggul akan menghasilkan bibit yang baik, dengan demikian bibit yang ditanam memenuhi syarat, baik umurnya maupun ukuranya. Bibit yang baik dan bermutu merupakan salah satu syarat penentu keberhasilan dalam setiap usaha budidaya tanam. Demikian juga halnya dengan budidaya tanaman kakao ini perlu ketersediaan bibit bermutu dari varietas unggul. Bahan tanam yang dianjurkan digunakan sebagai bahan perbanyakan tanaman adalah menggunakan benih hibrida yang sudah teruji keunggulannya.

Botani Tanaman Kakao
Klasifikasi kakao adalah
Kerajaan                      : Plantae
Divisi                           : Magnoliophyta
Kelas                           : Magnoliopsida
Ordo                            : Malvales
Famili                          : Malvaceae(Sterculiaceae)
Genus                          : Theobroma
Spesies                        : T. cacao
Nama binomial            :Theobroma cacaoL.
Biji
Biji terangkai pada plasenta yang tumbuh dari pangkal buah, di bagian dalam. Biji dilindungi oleh salut biji (aril) lunak berwarna putih. Dalam istilah pertanian disebut pulp. Endospermia biji mengandung lemak dengan kadar yang cukup tinggi. Dalam pengolahan pascapanen, pulp difermentasi selama tiga hari lalu biji dikeringkan di bawah sinar matahari.
Buah
Buah tumbuh dari bunga yang diserbuki. Ukuran buah jauh lebih besar dari bunganya, dan berbentuk bulat hingga memanjang. Buah terdiri dari 5 daun buah dan memiliki ruang dan di dalamnya terdapat biji. Warna buah berubah-ubah. Sewaktu muda berwarna hijau hingga ungu. Apabila masak kulit luar buah biasanya berwarna kuning.


Bunga
Bunga kakao, sebagaimana anggota Sterculiaceae lainnya, tumbuh langsung dari batang (cauliflorous). Bunga sempurna berukuran kecil (diameter maksimum 3cm), tunggal, namun nampak terangkai karena sering sejumlah bunga muncul dari satu titik tunas.
Penyerbukan bunga dilakukan oleh serangga (terutama lalat kecil (midge) Forcipomyia, semut bersayap, afid, dan beberapa lebah Trigona) yang biasanya terjadi pada malam hari1. Bunga siap diserbuki dalam jangka waktu beberapa hari. Kakao secara umum adalah tumbuhan menyerbuk silang dan memiliki sistem inkompatibilitas-sendiri (lihat penyerbukan). Walaupun demikian, beberapa varietas kakao mampu melakukan penyerbukan sendiri dan menghasilkan jenis komoditi dengan nilai jual yang lebih tinggi.












SYARAT PERTUMBUHAN KAKAO
Iklim
Ditinjau dari wilayah penanamannya, cokelat ditanam pada daerah-daerah yang berada pada 10oLU-10oLS. Areal penanaman cokelat yang ideal adalah daerah-daerah bercurah hujan 1.100-3.000 mm/tahun.
Suhu
Suhu udara ideal  bagi pertumbuhan cokelat adalah 30-32oC (maksimum) dan 18-21oC (minimum). Berdasarkan keadaan iklim di Indonesia, suhu udara 25–26oC merupakan suhu udara rata-rata tahunan tanpa faktor pembatas. Karena itu, daerah-daerah tersebut sangat cocok jika ditanami cokelat. Cahaya matahari yang terlalu banyak menyoroti tanaman cokelat akan menyebabkan lilit batang kecil, daun sempit dan tanaman relatif pendek.
Tinggi tempat
Daerah yang cocok untuk penanaman cokelat adalah lahan yang berada pada ketinggian 200-700 m dpl.
Kemasaman tanah
Tanaman cokelat dapat tumbuh dengan baik pada tanah yang memiliki keasaman (pH) 6-7,5.




PEDOMAN TEKNIS BUDIDAYA
Pembibitan
Perbanyakan tanaman kakao lebih sering dilakukan dengan cara generatif karena bibit dihasilkan dalam waktu yang cepat dan jumlah yang banyak. Persyaratan Benih Benih yang baik berasal dari buah berbentuk normal, sehat dan masak di pohon Buah tersebut berwarna kuning, jika diguncang timbul suara dan jika diketuk dengan tangan timbul gema. Bibit yang baik harus memenuhi persyaratan, antara lain yaitu Pertumbuhan bibit normal, yaitu tidak kerdil dan tidak terlalu jagur. Bebas hama dan penyakit serta kerusakan lainnya. Berumur 4–6 bulan.
Penyiapan Benih
Buah dipotong  membujur, lalu benih yang berada di bagian tengah diambil sebanyak 20-25. Bersihkan lendir buah dengan meremas-remasnya dalam serbuk gergaji lalu dicuci dengan air dan direndam dengan fungisida. Benih dijemur di bawah sinar matahari. Benih yang baik memiliki daya kecambah sedikitnya 80%. 
Teknik Penyemaian Benih
Lokasi bedengan persemaian dibersihkan dari pohon dan rumput serta batu dan kerikil. Ukuran bedengan 1,2 x 1,5 m panjang 10-15 m dan tinggi 10 cm arah utara-selatan. Tanah bedengan dicangkul 30 cm, setelah dirapikan diberi lapisan pasir 5-10 cm dan tepi bedengan diberi dinding penahan dari kayu/batu bata. Bedengan diberi naungan dari anyaman daun alang-alang, kelapa/tebu dengan tinggi atap di sisi Timur 1,5 m dan di sisi Barat 1,2 m.  Sebelum disemai benih dicelup ke dalam formalin 2,5% selama 10 menit. Benih dibenamkan (mata benih diletakkan di bagian bawah) ke dalam lapisan pasir sedalam 1/3 bagian dengan jarak tanam 2,5 x 5 cm.  Segera setelah penyemaian, benih disiram. Penyiraman selanjutnya dilakukan dua kali sehari dan disemprot insektisida jika perlu. Keping biji terbuka tidak serentak sehingga perlu dibantu dengan tangan. Setelah 4-5 hari di persemaian benih sudah berkecambah dan siap dipindahtanamkan ke polybag.
Pemeliharaan pembibitan
Media pembibitan berupa campuran tanah subur, pupuk kandang dan pasir dengan perbandingan 2:1:1, kemudian media ini  diayak dan dimasukkan ke dalam polybag 20 x 30 cm sampai 1-2 cm di bawah tepi polybag.  Kecambah yang memenuhi syarat untuk dipindahkan ke dalam pembibitan berkecambah pada hari ke 4-5 dan akarnya lurus. Satu kecambah kakao dimasukkan ke dalam lubang sedalam telunjuk, lalu lubang ditutup dengan media.  Polybag berisi kecambah disimpan di lokasi pembibitan dengan jarak 60 cm dalam pola segitiga sama sisi. Supaya tidak bergerak, polibag diletakkan di dalam alur sedalam 5 cm atau ditimbun dengan tanah secukupnya. Pembibitan dinaungi oleh pohon pelindung atau dibuat atap dari anyaman bambu Pembibitan disiram dua kali sehari kecuali jika hujan. Air siraman tidak boleh menggenangi permukaan media.  Bibit  dipupuk setiap 14 hari sampai berumur 3 bulan dengan ZA (2 gram/bibit) atau urea (1 gram/bibit) atau NPK (2 gram/bibit). Pupuk diberikan pada jarak 5 cm melingkarai batang kecuali untuk urea yang diberikan dalam bentuk larutan. Pengendalian hama dilakukan dengan penyemprotan insektisida dan fungisida setiap 8 hari. 
Pemindahan Bibit Setelah berumur 3 bulan, bibit dalam polybag dipindahkan ke lapangan dan naungan dikurangi secara bertahap.  Bibit yang baik untuk ditanam di lapangan berumur 4-5 bulan, tinggi 50-60 cm, berdaun 20-45 helai dengan sedikitnya 4 helai daun tua, diameter batang 8 mm dan sehat. Dengan jarak tanam 3 x 3 m, kebutuhan bibit untuk satu hektar adalah 1250 batang termasuk untuk penyulaman.


PERBANYAKAN TANAMAN KAKAO
Perbanyakan tanaman kakao pada umunya dilakukan mengunakan 2 cara yaitu secara generatif menggunakan benih (biji), dan secara vegetatif menggunakan bagian vegetatif tanaman kakao antara lain bibit asal setek, bibit hasil sambungan (termasuk entres), cangkok, okulasi, dan kultur jaringan (Somatic Embryogenesis). Perbanyakan tanaman kakao menggunakan benih akan menghasilkan pertanaman dengan pertumbuhan, produktivitas, dan mutu hasil yang beragam. Sementara perkembangbiakan vegetatif buatan akan menghasilkan salinan penuh dari individu induknya karena mewariskan semua karakteristik genetik maupun fenotipik dari induknya.
Perkembangbiakan Vegetatif
Secara garis besar, perkembangbiakan vegetatif buatan pada tanaman kakao dapat dilakukan dengan cara sebagai berikut:
1.    Stek
Stek dilakukan dengan memotong batang/ pucuk tanaman dengan jumlah daun antara 2 - 5 helai. Lembaran daun yang ada pada batang stek tersebut dipotong setengah untuk mengurangi penguapan, selanjutnya potongan batang stek tadi ditanam di pot dengan ditutupi lembaran polythene hingga akar mulai tumbuh.
2. Menyambung
Perbanyakan ini dilakukan dengan cara memotong pucuk tanaman untuk selanjutnya ditempel dibagian batang tanaman lain yang telah dikelupas. Potongan tadi kemudian diikat dengan tali rapia dan plester lilin yang terbuat dari plastik bening untuk mencegah hilangnya kelembaban. Apabila pucuk mulai tumbuh, maka batang pohon induk yang terletak diatas sambungan harus dipotong.
3. Cangkok
Teknik ini dilakukan dengan mengelupaskan kulit kayu pada tanaman kemudian ditutupi dengan serbuk kayu dan sehelai polythene sehingga nantinya pada bagian tertutup tersebut akan memproduksi akar-akar. Bagian yang telah berakar tersebut dapat dipotong untuk kemudian ditanam.
4. Okulasi
Perbanyakan tanaman dengan cara okulasi paling banyak dilakukan dalam perkebunan termasuk pada perkebunan kakao. Okulasi adalah teknik memperbanyak tanaman secara vegetatif dengan cara menggabungkan dua tanaman kakao. Penggabungan dilakukan dengan cara mengambil mata tunas dari pohon induk, lalu ditempelkan ke bagian percabangan primer. Percabangan primer adalah percabangan yang tumbuh dibawah batang. Risiko kegagalan perlakuan okulasi mata tunas lebih rendah dibandingkan dengan risiko sambung pucuk. Penempelan mata tunas daya rekatnya lebih kuat dibandingkan dengan sambung pucuk sehingga pertumbuhan tunas selanjutnya cenderung lebih bagus.
Beberapa kelebihan dari perbanyakan tanaman dengan cara okulasi yaitu :
- Dapat diperoleh tanaman dengan produktifitas yang tinggi.
- Pertumbuhan tanaman yang seragam.
- Penyiapan benih relatif singkat.
Apabila mata tempel menyatu dan berwarna hijau segar berarti okulasi berhasil, namun bila berwarna coklat sampai hitam dan kering berarti penempelan gagal.

5. Kultur jaringan
Metode ini sekarang sedang banyak dilakukan terutama untuk memenuhi kebutuhan bibit pada Program GERNAS. Teknologi ini diharapkan dapat mendukung percepatan produksi benih unggul kakao. Kultur jaringan merupakan cara memperbanyak tanaman dengan mengisolasi bagian tanaman seperti sel, jaringan dan organ serta menumbuhkannya di dalam kondisi yang steril, sehingga bagian – bagian tersebut bisa memperbanyak diri dan menjadi tanaman lengkap.
Perkembangbiakan Generatif
Benih diartikan sebagai biji tanaman yang telah mengalami perlakuan sehingga dapat dijadikan sarana dalam memperbanyak tanaman. Secara agronomi, benih disamakan dengan bibit karena fungsinya sama, tetapi secara biologi berbeda. Bibit digunakan untuk menyebut benih yang telah berkecambah. Dalam perkembang biakan secara vegetatif, bibit dapat diartikan sebagai bahan tanaman yang berfungsi sebagai alat reproduksi, misalnya umbi. Pohon yang dipilih sebagai sumber benih yaitu pohon yang memiliki daya hasil yang tinggi, tahan hama penyakit dan mempunyai adapatasi terhadap lingkungan. Sebaiknya pohon yang telah beberapa kali menghasilkan. Dalam tulisan ini akan diuraikan beberapa tahapan proses penyiapan benih kakao, yaitu sebagai berikut:
1.    Pemilihan Buah Kakao
Pemilihan buah yang baik sangat dibutuhkan dalam pembuatan benih kakao untuk mendapatkan mutu benih yang baik dan mempunyai daya tumbuh yang baik pula. Buah yang sudah masak dan sehat dipilih dan diambil dari kebun sumber benih. Buah yang masak sempurna ditandai dengan ukuran pod standar sesuai dengan klon yang diambil . Kematangan buah harus cukup, tidak terlalu matang dan bukan buah yang baru masak.
2.    Pemetikan buah kakao
Pemetikan dilakukan terhadap buah berusia 5,5 – 6 bulan dari berbunga, warna kuning atau merah dan telah masak fisiologis. Pemetikan ini dilakukan dengan memotong tangkai buah dan menyisakan 1/3 bagian tangkai buah untuk menghindari rusaknya bantalan bunga yang dapat mengakibatkan terganggunya pembentukan bunga. Pemetikan yang mengenai pangkal buah apabila dilakukan terus menerus dapat menyebabkan produksi buah menurun. Buah yang telah dipetik dimasukkan dalam karung.
3.    Pemecahan Buah Kakao
Pemecahan dilakukan secara memanjang pada buah yang terpilih dengan menggunakan kayu untuk menghindari kerusakan biji. Untuk selanjutnya biji diambil dua pertiga bagian dalam. Biji dengan ukuran yang seragam, bersih dari kotoran, bersih dari hama dan penyakit dilakukan pembersihan dan diproses lanjut menjadi benih. Biji yang digunakan sebagai benih dapat berasal dari bagian ujung, tengah dan pangkal buah serta bernas yaitu berisi dan berukuran sedang. Biji memar dan lunak tidak boleh digunakan sebagai benih. Ukuran biji untuk benih bervariasi tergantung pada jenisnya dengan kisaran berat 100 biji adalah 100 gram. Karena benih merupakan organisme hidup, ada berbagai aspek yang mempengaruhi kemunduran benih, antara lain kadar air benih, jenis benih, tingkat kematangannya serta temperatur penyimpanan. Sebagai organisme hidup yang melakukan respirasi, benih menghasilkan panas dan air selama penyimpanannya, Makin tinggi kadar air dalam benih, kelembaban lingkungan cenderung menjadi semakin tinggi, hal ini akan berpengaruh pada respirasi yang akan berlangsung dengan cepat dan berakibat berlangsungnya perkecambahan. Kelembaban lingkungan yang tinggi merupakan lingkungan yang cocok bagi organisme perusak misalnya jamur, dengan demikian benih akan banyak mengalami kerusakan.
4.    Pengolahan Benih
Biji yang dilapisi daging buah (pulp) dimasukkan ke dalam larutan air kapur 2,5% atau 25 gram tiap 1 liter air selama 30 detik dengan tujuan menggumpalkan daging buah. Setelah dilakukan perendaman, biji dicuci dengan air yang bersih sampai terbebas dari air kapur. Pencucian biji dilakukan 2-3 kali sampai biji benar-benar bersih dari kapur. Selanjutnya testa dikupas dengan tangan secara hati-hati untuk menghindari pelukaan biji dan kemudian dicuci kembali dengan air bersih untuk menghilangkan kapur yang mungkin masih tersisa pada benih. Untuk melindungi biji dari serangan jamur, biji dapat direndam dalam 1% fungisida sistemik selama 5-10 menit. Menurut penelitian, cara penyimpanan dan pengiriman yang baik adalah biji yang sudah bersih didesinfeksi dengan fungisida DELSENE MX200, dengan dosis 0,2% atau 2 gram fungisida dalam 1 liter air, kemudian benih direndam dalam larutan tersebut selama 5 menit.
Cara lain untuk membersihkan daging buah selain menggunakan air kapur adalah dengan menggunakan abu dapur dan dibantu dengan lap atau kain. Biji dicampur dengan abu kemudian diremas secara hati – hati menggunakan lap/ kain untuk menghindari rusaknya biji kakao.


5.    Pengeringan Biji
Kadar air benih kakao basah sekitar 50 % dan untuk dikirim perlu diturunkan dengan mengeringanginkan pada tempat yang teduh sampai mencapai kadar air 35-40 %. Tanda bahwa benih kakao telah mecapai kadar air tersebut ditunjukkan dengan tidak adanya bintik air pada permukaan benih dan jika dipijit tidak mengeluarkan air. Pada keadaan cuaca cerah lama pengeringanginan sekitar 1-2 jam. Pengeringan dilakukan dengan menyebar benih secara merata pada kotak pengering dengan alas kawat kasa, kertas koran, atau tampah. Untuk mempercepat pengering-anginan benih dibantu dengan blower atau kipas angin Pembalikan benih juga dapat dilakukan berulang-ulang dengan tangan untuk mempercepat keringnya benih.
6.    Pengemasan Benih
Benih kakao termasuk benih rekalsitran sehingga tidak memiliki daya simpan yang lama oleh karena berbagai usaha untuk mencegah perkecambahan dalam penyimpanan telah dilakukan oleh peneliti untuk mempertahankan daya kecambah selama penyimpanan. Dalam penelitian Ashiru (1970) yang mempelajari pengaruh aerasi selama penyimpanan terhadap daya tumbuhbenih terbukti bahwa benih kakao yang disimpan di dalam kantong plastik yang diberi lubang aerasi memiliki daya tumbuh yang lebih tinggi daripada benih yang disimpan didalam wadah tertutup. Benih dikemas dalam kantong plastik (p:30cm; l:20cm; t:0,1cm) dengan isi setiap kantongnya 500 benih ditambah 25 butir benih sebagi refraksi dan ditutup rapat. Kantong-kantong plastik yang berisi benih disusun dalam peti karton yang diberi serbuk gergaji kering dan bersih sebagai alas atau penyekat antara kantong-kantong plastik yang berfungsi sebagai penyangga suhu dalam karton agar relatif tetap. Setiap peti karton berisi 10 kantong plastik (5250 butir benih). Selanjutnya peti karton ditutup dengan perekat dan bagian luar kantor dicantumkan keterangan (nama dan alamat tujuan dan pengirim, jenis benih, jumlah benih dan tanggal pengiriman). Benih siap untuk dikirim ke pembeli sesuai dengan pesanan, dengan transportasi darat atau udara tergantung jauh dekat tujuan pengiriman atau ketersediaan transportasi.
7.    Penerimaan Benih
Tempat penyemaian benih didaerah tujuan hendaknya dipersiapkan sebelum benih datang, hal ini dikarenakan benih kakao merupakan benih rekalsitran yang tidak mempunyai masa dormansi, maka setelah benih diterima ditempat tujuan, hendaknya segera dilakukan penyemaian. Cara mengecambahkan benih kakao ada dua yaitu dengan media karung goni dan dengan media pasir atau bedengan dimana perkecambahan dengan karung goni lebih praktis daripada dengan media pasir. Dengan menggunakan metode seperti ini akan mampu mempertahankan daya tumbuh diatas 80 % setelah 3- 4 minggu.
PENGOLAHAN MEDIA TANAM
Persiapan Lahan
Lahan perkebunan coklat/kakao dapat berasal dari hutan asli, hutan sekunder, tegalan, bekas tanaman perkebunan atau pekarangan. Lahan yang miring harus dibuat teras-teras agar tidak terjadi erosi. Areal dengan kemiringan 25-60% harus dibuat teras individu. 
Pembukaan Lahan
Cara penyiapan lahan dapat dengan cara pemberihan selektif dan pembersihan total. Alang-alang di tanah tegalan harus dibersihkan/dimusnahkan supaya tanaman kakao dan pohon naungan dapat tumbuh baik. Untuk memperlancar pembuangan air, saluran drainase yang secara alami telah ada harus dipertahankan dan berfungsi sebagai saluran primer. Saluran sekunder dan tersier dibangun sesuai dengan keadaan lapangan. 
Pengapuran
Tanah-tanah dengan pH di bawah 5 perlu diberi kapur berupa batu kapur sebanyak 2 ton/ha atau kapur tembok sebanyak 1.500 kg/ha.
Pemupukan
Pemupukan sebelum bibit ditanam dapat dilakukan guna untuk merangsang pertumbuhan bibit cokelat. Lubang-lubang tersebut perlu diberi pupuk dengan pupuk Agrophos sebanyak 300 gram/lubang atau pupuk urea sebanyak 200 gram/lubang, pupuk TSP sebanyak 100 gram/lubang. Pupuk-pupuk tersebut diberikan 2 (dua) minggu sebelum penanaman bibit cokelat, kemudian lubang tersebut ditutup kembali dengan tanah atas yang dicampur dengan pupuk  kandang/kompos.
TEKNIK PENANAMAN
Penentuan Pola Tanaman
Tanaman kakao mutlak memerlukan pohon pelindung yang ditanam sebagai tanaman lorong diantara tanaman-tanaman kakao. Terdapat dua macam pohon pelindung yaitu:a)   Pohon pelindung sementara. Pohon ini diperlukan untuk melindungi tanaman kakao muda (belum berproduksi) dari tiupan angin dan sinar matahari. Jenis pohon yang dapat ditanam adalah pisang (Musa paradisiaca), turi (Sesbania sp.), Flemingia congesta atau Clotaralia sp.b)   Pohon pelindung tetapPohon ini harus dipertahankan sepanjang hidup tanaman kakao dan berfungsi sebagai melindungi tanaman kakao yang sudah produktif dari kerusakan sinar matahari dan menghambat kecepatan angin. Jenis pohon yang cocok adalah Lamtoro (Leucena sp.), Sengon Jawa (Albizia stipula), Dadap (Erythrina sp.) dan Kelapa (Cocos nucifera). Pohon pelindung tetap ditanam dengan jarak tanam 6 x 3 m.  Jarak tanam yang diajurkan adalah 3 X 3 m2 dengan kerapatan pohon 1.100 batang pohon/hektar. Jarak ini sangat ideal karena nantinya pohon akan membentuk tajuk yang seimbang sehingga tanaman tidak akan mudah tumbang.
Pembuatan Lubang Tanam
Lubang tanam dibuat 2-3 bulan sebelum tanam dengan ukuran:a)   40 x 40 x 40 cm untuk tanah bertekstur sedangb)   60 x 60 x 60 cm atau 80 x 80 x 80 cm untuk tanah bertekstur beratc)   30 x 30 x 30 cm untuk tanah bertekstur ringan Lubang dipupuk dengan Agrophos 300 gram/lubang atau campuran urea 200 gram/lubang dan Sp-36 100 gram/lubang. Tutup kembali lubang tanam.


Cara Penanaman
a)       Polybag disayat pada bagian sisi dan bawah, keluarkan bibit dan media dalam keadaan utuh.
b)      Lubangi  lubang tanam yang telah ditutup lagi tersebut selebar diameter polybag. Letakkan bibit sehingga permukaan media sejajar dengan tanah.
c)       Masukkan kembali tanah galian dan padatkan tanah di sekeliling bibit.
d)      Topang batang bibit dengan dua potong kayu/bambu.
e)       Untuk mencegah gangguan hewan, tanaman kakao harus diberi pagar pengaman dari bambu.


PEMELIHARAAN TANAMAN
Penjarangan dan Penyulaman
Penyulaman dapat dilakukan sampai tanaman berumur 10 tahun.
Sanitasi lingkungan
Sanitasi dilakukan dengan penyiangan, membersihkan bagian tanaman yang terinfeksi, membuang cangkang buah yang berserakan di bawah pohon. Untuk penyiangan dilakukan dengan membabat tanaman pengganggu sekitar 50 cm dari pangkal batang atau dengan herbisida sebanyak 1,5-2,0 liter/ha yang dicampur dengan 500-600 liter air. Penyiangan yang paling aman adalah dengan cara mencabut tanaman pengganggu.Tujuan penyiangan/pengendalian gulma adalah untuk mencegah persaingan dalam penyerapan air dan unsur hara, untuk mencegah hama dan penyakit serta gulma yang merambat pada tanaman cokelat/kakao. Dalam pemberantasan gulma harus dikaukan rutin minimal satu bulan sekali, yaitu dengan menggunakan cangkul, koret/dicabut dengan tangan.
Pemangkasan
Tujuan pemangkasan adalah untuk menjaga/pencegahan serangan hama atau penyakit, membentuk pohon, memelihara tanaman dan untuk memacu produksi. 
a)        Pemangkasan bentuk
1.Fase muda. Dilakukan pada saat tanaman berumur 8-12 bulan dengan membuang cabang yang lemah dan mempertahankan 3-4 cabang yang letaknya merata ke segala arah untuk membentuk jorquette (percabangan).
2. Fase remaja. Dilakukan pada saat tanaman berumur 18-24 bulan dengan membuang cabang primer sejauh 30-60 cm dari jorquette (percabangan)
b)    Pemangkasan pemeliharaan.Membuang tunas yang tidak diinginkan, cabang kering, cabang melintang dan ranting yang menyebabkan tanaman terlalu rimbun.
c)    Pemangkasan produksi. Bertujuan untuk mendorong tanaman agar memiliki kemampuan berproduksi secara maksimal. Pemangkasan ini dilakukan untuk mengurangi kelebatan daun. 
Pemupukan
Dosis pemupukan tanaman yang belum berproduksi (gram/tanaman):
a)    Umur 2 bulan: ZA=50 gram/pohon.
b)    Umur 6 bulan: ZA=75 gram/pohon; TSP=50 gram/pohon; KCl=30 gram/pohon; Kleserit=25 gram/pohon
c)    Umur 12 bulan: ZA=100 gram/pohon
d)    Umur 18 bulan: ZA=150 gram/pohon; TSP=100 gram/pohon; KCl=70 gram/pohon; Kleserit=50 gram/pohon
e)   Umur 24 bulan: ZA=200 gram/pohon Dosis pemupukan tanaman berproduksi (gram/tanaman):
a)    Umur 3 tahun: ZA = 2 x 100 gram/pohon, Urea = 2 x 50 gram/pohon, TSP = 2 x 50 gram/pohon, KCl = 2 x 50 gram/pohon.
b)    Umur 4 tahun: ZA = 2 x 100 gram/pohon, Urea = 2 x 100 gram/pohon, TSP = 2 x 100 gram/pohon, KCl = 2 x 100 gram/pohon.
c)    5 tahun: ZA = 2 x 250 gram/pohon, Urea = 2 x 125 gram/pohon, TSP= 2 x 125 gram/pohon, KCl = 2 x 125 gram/pohon. Pemupukan dilakukan dengan membuat alur sedalam 10 cm di sekeliling batang kakao dengan diameter kira-kira ½ tajuk. Waktu pemupukan di awal musim hujan dan akhir musim hujan.
Penyiraman
Penyiraman tanaman cokelat yang tumbuh dengan kondisi tanah yang baik dan berpohon pelindung, tidak perlu banyak memerlukan air. Air yang berlebihan  menyebabkan kondisi tanah menjadi sangat lembab. Penyiraman pohon cokelat dilakukan pada tanaman muda terutama tanaman yang tak diberi pohon pelindung.
Penyemprotan Pestisida
Penyemprotan pestisida  dilakukan dengan dua tahapan, pertama bersifat untuk pencegahan sebelum diketahui ada hama yang benar-benar menyerang. Kadar dan jenis pestisida  disesuaikan. Penyemprotan tahapan kedua adalah usaha  pemberantasan hama, selain jenis juga kadarnya ditingkatkan. Misal untuk pemberantasan digunakan insektisida berbahan aktif seperti Dekametrin (Decis 2,5 EC), Sihalotrin (Matador 25 EC), Sipermetrin (Cymbush 5 EC), Metomil Nudrin 24 WSC/Lannate 20 L) dan Fenitron  (Karbation 50 EC).
Penyerbukan Buatan
Dari bunga yang muncul hanya 5% yang akan menjadi buah, peningkatan persentase pembuahan dapat dilakukan dengan  penyerbukan buatan. Bagian bunga yang mekar digosok denga  bunga jantan yang telah dipetik sebelumnya, kemudian bunga ditutup dengan sungkup. Penggosokan dilakukan dengan jari tangan.


Rehabilitasi Tanaman Dewasa
Tanaman dewasa yang produktivitasnya mulai menurun tidak diremajakan (ditebang untuk diganti tanaman baru), tetapi direhabilitasi dengan cara okulasi tanaman dewasa dan sambung samping tanaman dewasa. Cara yang kedua lebih unggul karena peremajaan dapat dilakukan dalam waktu yang lebih singkat, murah dan lebih cepat berproduksi. Entres (bahan sambungan) diambil dari kebun entres atau produksi yang telah diseleksi, berupa cabang berwarna hijau, hijau kekakaoan atau kakao, diameter 0,75-1,50 cm dan panjang 40-50 cm. Sambungan dapat dibuka setelah 3-4 minggu.
Panen Sering
Panen sering bertujuan untuk mengurangi jumlah OPT terutama PBK yang menyerang buah kakao.
Hama dan Penyakit
Hama
1.        Penggerek Buah Kakao (Conopomorpha cramerella Snell)
2.        Kepik Penghisap Buah (Helopeltis sp.)
3.        Penggerek Batang atau Cabang (Zeuzera coffeae)
4.        Ulat Api (Darna trima)
5.        Ulat Jengkal/Ulat Kilan (Hyposidra talaca)
6.        Apogonia sp.
7.        Tikus (Rattus argentiventer Rob. & Kloss)
Penyakit
1.        Penyakit Busuk Buah (Phytophthora palmivora)
2.        Kanker Batang (Phytophthora palmivora)
3.        Vascular Streak Dieback (Oncobasidium theobromae)
4.        Jamur Upas (Corticium salmonicolor)
5.        Penyakit Antraknose (Colletotrichum gloeosporioides)


PANEN
Ciri dan Umur Panen
Buah cokelat/kakao bisa dipenen apabila perubahan warna  kulit dan setelah fase pembuahan sampai menjadi buah dan matang  usia 5 bulan. Ciri-ciri buah akan dipanen adalah warna kuning pada alur buah; warna kuning pada alur buah dan punggung alur buah; warna kuning pada seluruh permukaan buah dan warna kuning tua pada seluruh permukaan buah. Kakao masak pohon dicirikan dengan perubahan warna buah:a)   Warna buah sebelum masak hijau, setelah masak alur buah menjadi kuning.b)   Warna buah sebelum masak merah tua, warna buah setelah masak merah muda, jingga, kuning. Buah akan masak pada waktu 5,5 bulan (di dataran rendah) atau 6 bulan (di dataran tinggi) setelah penyerbukan. Pemetikan buah dilakukan pada buah yang tepat masak. Kadar gula buah kurang masak rendah sehingga hasil fermentasi kurang baik, sebaliknya pada buah yang terlalu masak, biji seringkali telah berkecambah, pulp mengering dan aroma berkurang. 
Cara Panen 
Untuk memanen cokelat digunakan pisau tajam. Bila letak buah tinggi, pisau disambung dengan bambu. Cara pemetikannya, jangan sampai melukai batang yang ditumbuhi buah. Pemetikan cokelat hendaknya dilakukan hanya dengan memotong tangkai buah tepat dibatang/cabang yang ditumbuhi buah. Hal tersebut agar tidak menghalangi pembungaan pada periode berikutnya. Pemetikan berada di bawah pengawasan mandor. Setiap mandor mengawasi 20 orang per hari. Seorang pemetik dapat memetik buah kakao sebanyak  1.500 buah per hari.  Buah matang dengan kepadatan cukup tinggi dipanen dengan sistem 6/7 artinya buah di areal tersebut dipetik enam hari dalam 7 hari. Jika kepadatan buah matang rendah, dipanen dengan sistem 7/14. 
Periode Panen
Panen dilakukan 7-14 hari sekali. Selama panen jangan melukai batang/cabang yang ditumbuhi buah karena bunga tidak dapat tumbuh labi di tempat tersebut pada periode berbunga selanjutnya. 
Prakiraan Produksi
Tanaman kakao mencapai produksi maksimal pada umur 5-13 tahun. Produksi per hektar dalam satu tahun adalah 1.000 kg biji kakao kering.













DAFTAR PUSTAKA
Alasi.T.S., 2013. Teknik Perbanyakan Kakao dan Penyiapan Benih.http://ilmutomy.blogspot.com/2013/02/teknik-perbanyakan-kakao-dan-penyiapan.html di akses pada tanggal 20 desember 2013.
Anonim1, 2008. Perkembangbiakan Vegetatif. http://k4107078.wordpress.com/2008/03/18/perkembangbiakan-vegetatif/di akses pada tanggal 20 desember 2013.
Anonim2, 2009.  Cara Budidaya Kakao. http://carabudidaya.com/cara-budidaya-kakao/ di akses pada tanggal 20 desember 2013.
Anonim3, 2010. Proses Produksi Benih Kakao. http://pengawasbenihtanaman.blogspot.com/2010/09/proses-produksi-benih-kakao.htmldi akses pada tanggal 20 desember 2013.
Anonim4, 2010. Prosedur dan Proses Pengolahan Benih Kakao. http://www.hasfarmniaganusantara.com/prosedurdanproses.htmldi akses pada tanggal 20 desember 2013.
Anonim5, 2011. Bibit Kakao Kultur Jaringan. http://www.perkebunanku.com/ 2011/02/bibit-kakao-kultur-jaringan.html di akses pada tanggal 20 desember 2013.
Anonim6, 2012. Budidaya Tanaman Kakao. http://bestbudidayatanaman. blogspot.com/2012/12/Budidaya-Kakao-Budidaya-Tanaman-Kakao-atau-Budidaya-Coklat.html di akses pada tanggal 20 desember 2013.
Anonim7, 2013. Petunjuk Budidaya Tanaman Kakao.  http://blogerbugis.blogspot. com/2013/08/petunjuk-budidaya-tanaman-kakaocoklat.html#ixzz2oHaw65Xo di akses pada tanggal 20 desember 2013.

Asia, 2006. Panen dan Pengolahan Benih Kakao http://cybex.deptan.go.id/penyuluhan/panen-dan-pengolahan-benih-kakaodi akses pada tanggal 20 desember 2013.

Tamiang, MR. Sri, 2010. Semua Tentang Budidaya Kakao (Theobroma cacao) dari Penanaman Hingga Pengolahannya. http://budayabudidaya. blogspot.com/2010/10/semua-tentang-budidaya-kakao-theobroma.htmldi akses pada tanggal 20 desember 2013.

Wikipedia, 2013. Kakao. http://id.wikipedia.org/wiki/Kakaodi akses pada tanggal 20 desember 2013.
Wikipedia, 2013. Reproduksi vegetatif. http://id.wikipedia.org/wiki/Reproduksi_ vegetatif di akses pada tanggal 20 desember 2013.
 

2013